Kamis, 28 April 2011

Persib Diuji Tim TNI AD

Daniel Roekito, "Kembali ke Pola 3-5-2"

BLK. FACTORY,(GM)-
Kesiapan Persib Bandung menghadapi laga lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) 2010/2011 akan diuji tim tentara dalam sebuah pertandingan uji coba yang rencananya digelar di Lapangan Sepak Bola Pusdikpom Cimahi, Jumat (29/4) mulai pukul 08.00 WIB.

Dalam pertandingan uji coba ini, pelatih Daniel Roekito hampir bisa dipastikan bakal mematangkan pola 3-5-2 yang kembali digunakan untuk pertandingan melawan Persijap Jepara di Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara, Sabtu (7/5) mendatang.

Informasi adanya pertandingan uji coba tersebut didapatkan "GM" dari Wakil Manajer Persi, H. Dedy Firmansyah. "Ya, besok pagi (hari ini, red) kita akan melakukan pertandingan uji coba dengan tim TNI AD di Pusdikpom," kata Dedy ketika dihubungi "GM", Kamis (28/4).

Bagi Daniel, pertandingan uji coba ini akan dimanfaatkannya untuk mematangkan persiapan menghadapi Persijap, termasuk mencoba skema permainan 3-5-2 yang akan kembali diterapkannya pada dua laga tandang terakhir Persib pada LSI 2010/2011 ini.

Selain menyesuaikan dengan pola permainan Persijap, menurut Daniel, diterapkannya kembali pola 3-5-2 setelah sempat beralih ke 4-4-2 ini, disebabkan absennya Maman Abdurahman akibat hukuman akumulasi kartu kuning.

"Karena mengincar poin di Jepara, kita harus bermain aman. Karena mereka (Persijap, red) pakai 3-5-2, kita juga pakai 3-5-2. Dengan begitu, kita bisa memperkuat lini tengah," kata mantan pelatih Persiba Balikpapan ini.

Program terganggu

Sementara itu, kesulitan lapangan yang dihadapi Persib mulai mengganggu program latihan Daniel menghadapi Persijap. Gara-gara tidak mendapatkan lapangan yang bisa disewa, Daniel terpaksa membatalkan program latihan sore yang sudah diagendakannya.

"Kita habiskan latihan di pagi hari saja. Karena sore ini (kemarin, red), latihan tidak ada, kita tidak mendapatkan lapangan. Apa boleh buat," keluh pelatih asal Rembang ini.

Pada sesi latihan pagi kemarin yang dilakukan di Lapangan Sepak Bola Pusdikpom Cimahi, Daniel memfokuskan program latihan pada peningkatan kualitas fisik seluruh anggota skuadnya. "Sekarang kita fokus fisik dulu. Mulai Senin (2/5) baru akan ada pembenahan teknik dan taktik," ujarnya.

Sesi latihan Kamis (28/4) juga diwarnai aksi "penyiksaan" hampir seluruh pemain dan ofisial tim Persib terhadap Rendi Saputra yang merayakan ulan tahunnya yang ke-22. Mantan kapten Persib U-21 ini dihujani telur sesaat setelah program latihan berakhir. "Di hari ulang tahun ini, saya berharap bisa terus meningkatkan kemampuan dan mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak," kata Rendi. (B.82)** 

sumber : GALAMEDIA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar